BUKU-BUKU

KITAB YUNUS EDISI BELAJAR

 

Kitab Yunus Edisi Belajar dibuat dengan harapan dapat menyemangati orang-orang Kristen di kota Palembang untuk membahas, belajar, dan mengerti lebih dalam tentang kitab Yunus. Dalam buku kecil ini, teks terjemahan kitab Yunus dilengkapi dengan catatan belajar, pertanyaan diskusi kelompok, dan gambar. Catatan-catatan tersebut dibuat dengan teliti berdasarkan pertanyaan orang lokal mengenai teks kitab ini. Hal ini dimaksudkan untuk menolong pembaca mengerti inti setiap pasal dan menerapkannya kepada kehidupannya.

 


 

Buku Bergambar "PEJALANAN NABI YUNUS"

 

Dari sampul belakang:

"Buku ni nyeritoke pasal sikok nabi yang nyóbo lari dari kendak Allah. Bukannyo dibiarke bae, Allah malahan ngejer dio trós ngawak dio ke pejalanan laén. Dari pejalanan tu, Allah ngajar Yunus pasal kasé-Nyo óntók slóró bangso. Kiro-kiro pacak dak Yunus terimo pelajaran tu, amen yang harós dikaséhinyo iola mósó-mósónyo?"

 

Terjemahan:

"Buku ini menceritakan tentang seorang nabi yang mencoba melarikan diri dari Allah. Alih-alih membiarkannya pergi, Allah justru mengejar dia dan membawanya melewati suatu perjalanan yang lain. Allah mengajar Yunus tentang kasih-Nya untuk seluruh bangsa. Apakah Yunus dapat menerima pelajaran itu jika yang harus dikasihinya ialah musuh-musuhnya?"

   SPESIFIKASI

   Ukuran buku: 25,5 cm (lebar) x 18 cm (tinggi)

   Jumlah halaman: 36 (berwarna semua)

   Sampul: hardcover

Membagikan

Dorongan Anda sangat berharga bagi kami

Cerita Anda membantu mewujudkan situs web seperti ini.